Kepahiang, Publikpost.com- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kepahiang, Provinsi Bengkulu, mendapat kunjungan Kapolres Kepahiang AKBP Eko Munarianto, Selasa (23/01/2024).
Kapolres Kepahiang disambut langsung Ketua DPRD Windra Purnawan bersama Wakil Ketua I, Andrian Defandra dan Wakil Ketua II Hariyanto serta Ketua Bapemperda, Eko Guntoro dan Ketua Komisi III Ansori M.
Disebutkan, kunjungan Kapolres yang didampingi Wakapolres ke DPRD bertujuan mempererat tali silaturahmi sekaligus memperkenalkan diri Kapolres Kepahiang yang baru.
Dari kunjungan ini diharap sinergitas yang telah terjalin dapat terus terjaga dan menjadi semakin lebih baik demi masyarakat Kepahiang yang aman, damai, sejuk dan kondusif.
“Kami juga koordinasi tentang persiapan pelaksanaan Pemilu 2024, yang mana Polres Kepahiang telah menyiapkan pola pengamanan yang disesuaikan dengan kualifikasi atau tipe TPS,” jelas Kapolres.
Dalam hal tujuan kunjungan tersebut, Windra mengungkapkan ucapan terima kasih atas kunjungan dalam rangka sinergitas pelaksanaan tugas dan kewajiban bagi terpeliharanya Kamtibmas di Kabupaten Kepahiang.
Ia pun menyampaikan harapannya akan Pemilu 2024 agar dapat berjalan seperti yang diharapkan yakni berjalan aman dan damai.
“Melalui kerja sama dan sinergitas ini sangat diharapkan Pemilu 2024 dapat berjalan tertib, aman dan damai,” ucapnya. (4nka)